Analisis Strategi Pemasaran Abon Lele Berdasarkan Siklus Hidup Produk Di Poklahsar Sari Mina Sempu Pakembinangun Pakem Sleman

Lintang Berlyana Kusumawardhani, Indah Widowati, Antik Suprihanti

Abstract


Penelitian bertujuan untuk menganalisis posisi produk abon lele pada siklus hidup produk dan mengetahui bauran pemasaran (4P) yang diterapkan dalam kegiatan pemasaran abon lele di Poklahsar Sari Mina, menganalisis strategi alternatif yang dapat diterapkan untuk meningkatkan daya saing Poklahsar Sari Mina. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian deskriptif dengan metode pelaksanaan penelitian studi kasus. Metode pengambilan responden yang digunakan yaitu metode purposive dengan jumlah lima orang. Jenis data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik observasi, wawancara, dokumentasi, dan focus group discussion (FGD). Teknik analisis data yang digunakan yaitu metode Polli&Cook, Internal Factor Evaluation (IFE), Eksternal Factor Evaluation (EFE), Matriks Internal-Eksternal (IE), Grand Strategy Matrix, Matriks SPACE (Strategic Position and Action Evaluation), dan Matriks Perencanaan Strategis Kuantitatif (QSPM). Hasil penelitian diketahui bahwa: produk abon lele Poklahsar Sari Mina pada siklus hidup produk saat ini berada pada fase kedewasaan, dan bauran pemasaran yang diterapkan meliputi aspek product (produk), aspek price (harga),  aspek place (saluran distribusi), dan aspek promotion (promosi), dan prioritas strategi yang dapat diterapkan untuk meningkatkan daya saing Poklahsar Sari Mina yaitu penetrasi pasar.

Kata kunci: pemasaran, siklus hidup produk, strategi


Full Text:

PDF

References


Agustian, Mutiara, dan Rozi. (2020). Analisis strategi pemasaran untuk meningkatkan daya saing UMKM Kota Jambi. Jurnal Manajemen dan Sains, 5(2), 257-262.

David, Fred R. (2016). Manajemen Strategik: Suatu Pendekatan Keunggulan Bersaing. Jakarta: Salemba Empat.

Farida, Lili Dwi. (2018). Sistem Informasi Sebagai Penunjang Media Promosi pada Kelompok Usaha Tani “Sari Mina”. Prosiding Seminar Hasil Pengabdian Masyarakat, 199-204.

Harini C., Yulianeu. (2018). Strategi penetrasi pasar UMKM Kota Semarang menghadapi era pasar global MEA. Jurnal Ekonomi dan Bisnis, 21(2), 361-381.

Hidayah I, Ariefiantoro T., Nugroho Dwi W.P.S. (2021). Analisis Strategi Bauran Pemasaran dalam Meningkatkan Volume Penjualan (Studi Kasus pada Pudanis di Kaliwungu). Jurnal Ilmiah Bidang Ilmu Ekonomi, 19(1), 76-82.

Hindarwati, Yuniarti, dan Yasmine. (2016). Analisis Strategi Bisnis pada PT. Datcomm Diangraha. Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Perbankan, 2(3), 89-98.

Kotler, Phillip dan Amstrong, Gary. (2014). Prinsip-Prinsip Pemasaran. Edisi 14. Jilid I. Jakarta: Erlangga.

Ledy, Dela S., Haryono D., Situmorang S. (2019). Analisis Bauran Pemasaran (Marketing Mix) dan Strategi Pengembangan (Studi Kasus pada Agroindustri Kopi Bubuk Cap Intan di Kota Bandar Lampung). JIIA, 7 (1), 52-59.

Mamentu, Stacy V. (2018). Analisis Strategi Bauran Pemasaran Berdasarkan Posisi Siklus Hidup Produk Smartphone Samsung di Kota Manado. Jurnal Administratsi Bisnis, 7(1), 15-23.

Putra, Yongki P., Arifin Z., dan Mawardi, M.K. (2016). Analisis Strategi Bauran Pemasaran dalam Meningkatkan Volume Ekspor (Studi pada Bali Pasadena Rattan). Jurnal Administrasi Bisnis, 39 (1), 179-184.

Poluan, Firma M.A., Mandey S.L., Ogi I.W.J. (2019). Strategi Marketing Mix dalam Meningkatkan Volume Penjualan (Studi pada Minuman Kesehatan Instant Alvero). Jurnal EMBA, 7(3), 2969-2978.

Reskiana, Budianto, Lawelle S.A. (2019). Strategi Pemasaran Abon Ikan Marlin pada Industri rumah tangga (Studi Kasus UD. Abon Bonesa Kelurahan Kambu Kecamatan Kambu Kota Kendari). Jurnal Sosial Ekonomi, 37-48.

Suneli, Meling. (2021). Kinerja Produksi dan Daur Hidup Produk Agroindustri Aneka Bakery di Kota Cilegon. Jurnal Agribisnis, 1(2), 10-19

Tjiptono, Fandy. (2015). Strategi Pemasaran. Yogyakarta: ANDI Yogyakarta.

Widodo, Slamet. (2018). Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan Siklus Hidup Produk (Product Life Cycle). Jurnal Kajian Ekonomi dan Kajian Politik, 4 (1), 84-90.




DOI: https://doi.org/10.31315/jdse.v23i1.6865

DOI (PDF): https://doi.org/10.31315/jdse.v23i1.6865.g4402

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Jurnal Dinamika Sosial Ekonomi

Article Metrics

Metrics Loading ...

Metrics powered by PLOS ALM


 


Creative Commons License
Jurnal Dinamika Sosial Ekonomi is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.