ANALISIS PERFORMANSI DEPARTEMEN MACHINNING MENGGUNAKAN METODE OVERALL EQUIPMENT EFFECTIVENES (OEE) (Studi Kasus pada Perusahaan Pengecoran Logam XYZ)
Abstract
Perusahaan XYZ bergerak dalam bidang pengecoran logam pembuatan produk spare part mesin diantaranya tee all flange, dismanting joint, bell mouth, street box, duck foot bend dan bend socket spigot. Peruhaan ini memiliki alur produksi yaitu : supplying, casting, machining, finishing dan packaging. Perusahaan men-galami beberapa kerugian yang diakibatkan keterlambatan pengiriman produk ke konsumen. Keterlambatan pengiriman ini dikarenakan produk yang dipesan belum jadi. Perusahaan sebenarnya telah memprediksi bahwa rendahnya kinerja disebabkan banyaknya produk cacat, dan lamanya proses pengerjaan di Departe-men Machinnning. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur kinerja performansi Departemen Machinning serta mengetahui penyebab akar permasalahan agar dapat diberikan solusinya.
Metode yang digunakan untuk mengukur performansi Departemen Machinning menggunakan metode Overall Equipment Effectivenesss dengan sehingga di-peroleh nilai availability, performance efficiency, dan rate of quality product. Setelah diiukut OEEnya maka dilanjutkan dengan mengetahui serta menentukan factor-faktor yang menyebabkan penurunan performansi menggunakan metode di-agaram fish bone.
Dari hasil penelitian diperoleh performansi Departemen Machinning berdasar-kan nilai OEE sebesar 83,85% belum sesuai dengan standar yang ditetapkan sebe-sar 85% yang dipengaruhi oleh availability 87,5% dan rate of quality product 95,88% yang belum standar. Rendahnya nilai rate of quality product disebabkan oleh banyaknya produk cacat atau reject yang dihasilkan, sedangkan rendahnya nilai availability disebabkan pengulangan proses pengerjaan akibat rusaknya benda kerja karena bahan baku rapuh.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Hartman, E.H.P.E., 1992. “Succesful Installing TPM in a Non-Japanese Plant” TPM Press Inc, p.54
Nakajima, S., 1988. “Introduction to Total Productive Maintenance” Productivity Press Inc, Portland, p.21
Rahmad, Pratikno, Wahyudi S., 2012. “Penerapan Overall Equipment Effectiveness (OEE) Implementasi Total Productive Maintenance (TPM), Jurnal Rekayasa Mesin vol.3, no.3 tahun 2012, hal. 433
DOI: https://doi.org/10.31315/opsi.v9i01.2170
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Sekretariat :
Jurusan Teknik Industri
FTI UPN "Veteran" Yogyakarta
d.a Jalan Babarsari 2 Tambakbayan Yogyakarta 55281
Telp. (0274) 486256
Website http://jurnal.upnyk.ac.id/index.php/opsi
email : jurnal.opsi@upnyk.ac.id
indexed by:
This work is Licensed Under a Creative Commons Attribution 4.0 International license.
View My Stats