APLIKASI KAMUS BAHASA INDONESIA – BAHASA SASAK BERBASIS WAP
Abstract
Bangsa Indonesia memiliki suku yang beraneka ragam. Begitu pula dengan bahasa daerah, masing-masing suku yang ada di Indonesia memiliki bahasa yang berbeda-beda pula. Bahasa Sasak adalah bahasa daerah yang digunakan di pulau Lombok. Jumlah pendatang di pulau Lombok baik dengan tujuan menetap ataupun sementara tidak sedikit, secara tidak langsung akan berkomunikasi dengan penduduk setempat, namun bahasa Sasak susah untuk dimengerti karena berbeda dengan bahasa Indonesia dan bahasa daerah lainnya. Untuk mengatasi masalah tersebut diperlukan kamus praktis untuk menerjemahkan kata dan kalimat bahasa Indonesia dan bahasa Sasak. Fasilitas yang dimiliki mobile device salah satunya adalah dapat mengakses internet dengan fasilitas WAP (Wireless Application Protocol), oleh karena itu sangat bermanfaat jika dibuat program aplikasi kamus yang menerjemahkan bahasa Indonesia ke bahasa Sasak dan sebaliknya dengan teknologi WAP. Metode penelitian dilakukan dengan cara studi pustaka, dan wawancara, menganalisa kebutuhan sistem, merancang sistem, mengimplementasikan rancangan sistem tersebut menggunakan Macromedia Dreamweaver, WML, dan PHP. Tahap akhir adalah pengujian sistem dengan black box test dan alpha test. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi kamus bahasa Indonesia ke dalam bahasa Sasak dan sebaliknya dengan fasilitas WAP. Berdasarkan hasil pengujian sistem dengan black box test dan alpha test menunjukkan bahwa program dinyatakan baik dan siap untuk diimplementasikan
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Hadi, Mulya, 2006, Dreamweaver8 untuk orang awam, Maxikom, Palembang.
Komputer, wahana, 2006, Membuat Website interaktif dengan macromedia dreamweaver 8, Andi Offset, Yogyakarta.
Latif, Abdul, 2007, Aplikasi Kamus Bahasa Inggris-Indonesia Berbasis WAP, Skripsi S-1, Universitas Ahmad Dahan, Yogyakarta.
Latifah, Siti, N, 2007, Implementasi NLP pada Sistem Penerjemah Bahasa Inggris-Indonesia dengan Teknologi Mobile-Internet, Skripsi S-1, Universitas Ahmad Dahan, Yogyakarta.
Musyawarah, Rina, 2005, Membangun Aplikasi Database berbasis Web Berbasis untuk Pemula, elex Media komputindo, Jakarta.
Nugroho, Bunafit, 2005, Pengembangan Program W@P dengan WML & PHP, Gava Media, Yogyakarta.
Pujiyono,Wahyu, 2005, Diktat Algoritma dan Pemrograman, Teknik Informatika Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta.
Simarmata, Janner, 2006, Basis Data, Andi Offset, Yogyakarta.
Staff, Nell, 1995, Kamus Sasak Indonesia Inggris, Mataram Universitas Press, Mataram.
Syafii, M, 2005, Membangun Aplikasi berbasis PhP dan MySQL, Andi Offset, Yogyakarta.
Tarmuji, Ali, S.T., 2005. Diktat Kuliah Rekayasa Perangkat Lunak, Teknik Informatika Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta.
Winiarti, Sri, S.T., 2006. Diktat Artificial & ES, Tekni Informatika Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta.
http://www.amaqeza.blogspot.com/2008/01/tentang-bahasa-sasak.html, waktu akses 15 April 2008.
http://www.bagas.wordpress.com/2007/10/25/struktur-kalimat-bahasa-indonesia.htm, waktu akses 4 Maret 2008.
http://www.bps.go.id/~ntb/ind/pariwisata.htm, waktu akses 15 April 2008.
http://www.bps.go.id/~ntb/ind/penduduk.htm, waktu akses 15 April 2008
http://www.kamus.sasak.org/bahasa-halus.htm, waktu akses 3 Maret 2008.
http://www.nigelbarbara.tripod.com/Sistem-Informasi-Nilai Mahasiswa-pada-AMIK-MBPBerbasis_ WAP.pdf, waktu akses 3 Maret 2008.
Refbacks
- There are currently no refbacks.