Analisis Potensi Hidrokarbon dan Perhitungan Cadanagan Oil Current Lapisan M1 dan M2 pada Formasi W Sumur AP#1 Lapangan Lirik
DOI:
https://doi.org/10.31315/jmel.v2i1.2215Keywords:
Potensi Hidrokarbon, Cadangan, RST Log, Model Simandoux,Abstract
Sumur AP#1 berada pada Formasi W di lapangan lirik dan telah diproduksikan sejak tahun 1975. Seiring berjalannya waktu, produksi minyak sumur AP#1 yang berada pada lapisan G1, G2, G3 tidak lagi ekonomis untuk diproduksikan, hal ini disebabkan kadar air yang telah mencapai 100%. Lapisan M1 dan M2 merupakan lapisan yang mengandung hidrokarbon yang akan diusulkan untuk dilakukan pekerjaan workover (KUPL). Interpretasi RST log digunakan sebagai acuan dalam pengusulan lapisan yang mengandung hidrokarbon tersebut. Namun demikian, untuk memaksimalkan hasil dan agar lebih meyakinkan adanya akumulasi cadangan oil current dikedua lapisan tersebut maka perlu dilakukannya analisis potensi hidrokarbon.
Analisis potensi hidrokarbon dilakukan menggunakan model Simandoux dan RST log. Sementara itu, nilai saturasi oil residual (Sor) digunakan dari data core (SCAL) dan untuk mendapatkan hasil potensi hidrokarbon yang lebih akurat dan selanjutnya menghitung cadangan oil current menggunakan RST log.
Hasil analisis potensi hidrokarbon pada lapisan M1 diperoleh nilai saturasi oil awal (Soi) 67% dan (So) current 37.6%. Nilai (So) current tersebut sesuai dengan kondisi actual sumur dan masih berada di atas nilai saturasi oil residual (Sor) sebesar 22% dengan nilai moveable hydrocarbon index (MHI) current yang diperoleh (0.686) < 0.7, sehingga lapisan M1 masih berpotensi untuk diproduksi. Lapisan M2 diperoleh nilai awal (Soi) 29.8% dan (So) current 38.4%. Nilai (So) current tersebut tidak sesuai dengan kondisi actual sumur dan jika dilihat dari nilai awal (Soi) 29.8% yang hampir mendekati nilai (Sor) sebesar 22%, dengan nilai MHI awal (0.753) > 0.7, sehingga lapisan M2 kurang berpotensi untuk diproduksikan. Hasil perhitungan cadangan oil current pada lapisan M1 diperoleh nilai recovery factor (RF) sebesar 41.4%, sehingga nilai volumetric recoverable oil reserves (Nr) diperoleh sebesar 67 MSTB dan Lapisan M2 diperoleh nilai RF sebesar 42.8% dengan nilai Nr sebesar 94 MSTBReferences
Adeoti, L., Ojo, A.A., Olatinsu, O.B., Fasakin, O.O., & Adesanya, O.Y. (2015). Comparative Analysis Of Hydrocarbon Potential In Shaly Sand Reservoirs Using Archie And Simandoux Models: A Case Study Of “X” Field, Niger Delta, Nigeria, Ife Journal of Science 17(1), p.015-029
Dwiyono, I.F., & Winardi, S. (2014). Kompilasi Metode Water Saturation Dalam Evaluasi Formasi. Prosiding Seminar Nasional Kebumian Ke-7, Yogyakarta, 30-31 Oct, p.420-437
File Sumur AP#1 Lapangan Lirik, PT Pertamina EP Asset 1 Lirik, Lirik. 2017.
Gorynski, K.E., Tobey, M., Enriquez, D., Smagala, T., Dreger, J., & Newhart, R.; Encana Services Company Ltd., Denver, CO. (2017). Quantification and Characterization of Hydrocarbon-Filled Porosity in Liquid-Rich Shales using Basic Programed Thermal Extraction and Pyrolysis, LECO-TOC, Archimedes Bulk Density, and Helium Pycnometry Measurements. Paper presented at the Unconventional Resources Technology Conference held in Austin, Texas. USA.
Hamada, G.M. (2005). Factor Identifies Hydrocarbon Recoverability and Type. Paper presented at the International Exhibition Center Conference held in Bahrain. Bahrain.
Harsono, A. (1997). Evaluasi Formasi dan Aplikasi Log. Jakarta: Schlumberger Oil Field.
Hernansjah. (2008). Diktat Analisa Log Sumur. Bandung:Teknik Perminyakan ITB.
Ipek, G., Bassiouni, Z., Kurniawan, B., & Smith, J.R. (2007). I-B Shaly Sand Model: Application To Hydrocarbon Detection. Jurnal Of Canadian Petroleum Technology 46(7), p.55-61
Kaesti, E.Y. (2011). Keberhasilan Optimasi Kerja Ulang Pindah Lapisan (KUPL). Jurnal Ilmiah MTG 4(2).
Sharma, G., & Mohanty, K.K. (2013). Wettability Alteration in High-Temperature and High-Salinity Carbonate Reservoirs. Paper presented at the SPE annual Technical Conference and Exhibition. USA.
Tawfeeq,Y.J. (2016). Petrophysical Well Log Evaluation of Main Limestone Reservoir Units, North Iraq. International Journal of Enhanced Research in Science, Technology & Engineering 5(12), P.115-124
Wathan, R.R., Shahab, I., & Rudiyanto. (2001). Prediksi Potensi Hidrokarbon Secara Kwalitatif Struktur Rantau Dan Kuala Simpang Barat Berdasarkan Evaluasi RST. Proceeding Simposium Nasional Iatmi, Yogyakarta, 03-05 Oct, p.47-53
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).